PERPUSTAKAAN ELEKTRONIK
(ELECTRONIK LIBRARY)
Oleh : Annaas Pamungkas
Sistem Komputer
Universitas Gunadarma
Abstrak
Pada saat ini perkembangan Teknologi, Informasi dan Komunikasi di segala bidang sudah semakin pesat. Pada bidang pendidikan yang mengarah terhadap kecintaan akan membaca dapat ditingkatkan melalui buku-buku bacaan yang bermanfaat dengan mencari informasi-informasi yang berguna. Dengan memanfaatkan teknologi informasi seperti internet sebagai perpustakaan elektronik yang dapat dimanfaatkan dalam mencari informasi-informasi yang diinginkan. Dengan perpustakaan elektronik dapat menghilangkan hambatan jarak, waktu, dan ruang atau tempat dalam pencarian informasi-informasi yang diinginkan.
Kata kunci : Teknologi, Informasi, Komunikasi, Perpustakaan Elektronik
PENDAHULUAN
Latar Belakang
Kata perpustakaan memang sudah tidak terlalu asing lagi, apabila mendengar kata perpustakaan tentu yang ada dalam benak dan bayangan adalah segala sesuatu yang berhubungan dengan buku bacaan. Di Perpustakan pasti akan ada meja, rak buku, lemari, dan petugas perpustakaan. Dan buku-buku itu dapat bermanfaat apabila ada pembaca yang datang untuk memanfaatkan buku-buku yang sudah disediakan di perpustakaan itu. Perpustakaan tidak akan berfungsi dan bermanfaat bagi siapapun apabila tidak ada pengguna yang datang. Perkembangan Teknologi, Informasi dan Komunikasi saat ini sudah semakin canggih. Dengan perkembangan tersebut dapat dimanfaatkan dalam menyelesaikan suatu pekerjaan dengan efektif dan efisien. Awalnya kita harus datang ke perpustakaan, kemudian pengguna memperoleh apa yang dicarinya yaitu buku yang dibutuhkannya. perpustakaan seperti ini banyak risikonya. Risiko itu antara lain bila buku hilang atau rusak akan sangat berpengaruh pada para pengguna sendiri. Misal karena seringnya dipegang oleh banyak orang sehingga banyak tulisan yang sudah sulit dibaca. Untuk judul buku yang sangat terbatas, bagi pengguna akan menemui kendala. Karena yang akan menggunakan lebih dari satu atau dua orang sehingga harus berbagi dengan pengguna lain. Selanjutnya apabila pengguna datang ke perpustakaan secara bersamaan, maka dapat mempengaruhi pelayanan di perpustakan tersebut. Karena hal tersebut membuat petugas perpustakaan menjadi kesulitan melayani para pengguna yang datang. Dalam hal ini, perpustakaan yang merupakan salah satu sistem informasi yang sangat penting dalam hal mengumpulkan, mengelola, dan menyebarkan informasi penting yang dibutuhkan oleh masyarakat. Hal ini sesuai dengan fungsi dari sebuah perpustakaan itu sendiri, yaitu sebagai fungsi informasi. Oleh karena itu perpustakaan harus berbenah untuk mengatasi risiko-risiko tersebut dengan memanfaatkan dan mengoptimalkan teknologi komputer serta telekomunikasi, hal tersebut dapat diatasi dengan jalan mendirikan sebuah perpustakaan elektronik (Elektronik Library), agar kebutuhan masyarakat terhadap informasi dapat segera atau cepat mendapatkan apa yang dibutuhkannya. Kemudahan dan kecepatan dalam memperoleh informasi dapat dirasakan oleh masyarakat, sehingga dapat menghindari hambatan waktu, jarak, dan ruang atau tempat.
Pembahasan
Perpustakaan elektronik (Elektronik Library) merupakan sebuah sistem informasi yang menggunakan perangkat keras (Hardware) dan perangkat lunak (Software) dalam mengelola, melayani dan menyajikan informasi. Para pengguna mudah mendapatkan informasi yang diinginkan dengan melalui perangkat elektronik dan perangkat telekomunikasi yaitu komputer dan internet. Para pengguna tidak perlu memegang buku untuk dibaca dan membawa buku ke rumah, namun pengguna hanya membaca melalui layar monitor dan masukkan kata atau kalimat menggunakan papan ketik (keyboard) pada komputer untuk mencari informasi yang diinginkan. Perpustakaan elektronik merupakan penyedia informasi, transaksi dan layanan informasi yang bersifat elektronik. Perpustakaan elektronik juga merupakan salah satu program pembelajaran jarak jauh, yang dimana para pengguna berada pada tempat atau ruang dimana saja dan di waktu kapan pun. Adapun pengaturan agar terciptanya suatu perpustakaan elektronik yang efektif dan efisien yaitu :
- Membentuk suatu organisasi dalam tiap-tiap bagian atau divisi untuk menjalankan sebuah perpustakaan elektronik sesuai dengan keahlian masing-masing bagian atau divisi, terutama dalam mengurus bagian perangkat keras (Hardware), perangkat lunak (Software), bagian pengadaan, dan bagian atau divisi pelayanan. Semua bagian atau divisi saling melengkapi dalam menyediakan informasi dengan bentuk elektronik yang dibutuhkan masyarakat dalam mencari informasi.
- Mengatur sistem pelayanan dalam memudahkan para pengguna (user) saat mencari informasi yang dibutuhkan melalui perpustakaan elektronik tersebut dengan memberikan petunjuk dan informasi yang lengkap dalam memudahkan pencarian informasi yang dibutuhkan user. Hal tersebut dijalankan dengan maksud bahwa setiap user memiliki kondisi yang berbeda, pengetahuan dan pengalaman user berbeda. Penggunaan mesin pencari (search engine) dapat memudahkan user dalam mencari informasi yang dibutuhkan dengan memasukkan kata kunci (keyword).
Dalam membuat sebuah perpustakaan elektronik tentunya kita akan dihadapi oleh berbagai macam risiko yang akan dihadapi. Dimana risiko-risiko tersebut harus kita tangani, agar perpustakaan elektronik yang dijalankan dapat bermanfaat bagi masyarakat banyak, maka kita harus mengetahui apa saja risiko-risiko yang akan dihadapi dalam menjalankan sebuah perpustakaan elktronik. Adapun risiko-risikonya yaitu :
- Penggunaan perangkat teknologi (komputer dan telekomunikasi) yang masih cenderung mahal, sehingga hanya pengguna tertentu saja yang dapat menikmati perpustakaan elektronik.
- Pemanfaatan perpustakaan elektronik hanya dapat dinikmati oleh kalangan yang telah mahir dalam memanfaatkan fasilitas ini.
- Membutuhkan para ahli di bidang perangkat yang berhubungan dengan perpustakaan elektronik, karena harus menjaga sebuah perpustakaan elektronik agar tetap berjalan sesuai yang diharapkan, karena terdapat gangguan-gangguan yang dapat mengganggu jalannya perpustakaan elektronik seperti seseorang atau sekelompok orang mengacak-acak sistem, virus yang mengganggu, kondisi fisik yang terganggu, dan database yang besar.
Keuntungan dalam menggunakan layanan perpustakaan elektronik yaitu memudahkan para pengguna dalam pencarian informasi yang dibutuhkan dan mendapatkan informasi yang dibutuhkan dengan cepat tanpa terganggu oleh kendala jarak, waktu, dan ruang atau tempat
Kesimpulan
Dengan perkembangan Teknologi, Informasi, dan Komunikasi yang semakin pesat dapat memudahkan kita dalam mencari berbagai informasi yang dibutuhkan. Perpustakaan elektronik merupakan suatu sistem informasi yang dapat dimanfaatkan dalam mencari informasi yang dibutuhkan dengan bentuk perangkat elektronik yang terdiri dari perangkat keras (hardware), perangkat lunak (software), dan pengelolaan, maupun pelayanan serta penyediaan informasinya yang berupa komputer.
Referensi :
Ø http://www.media.diknas.go.id/media/document/4333.pdf